Example floating
Example floating
KABAR SENTANI

Selamatkan Hak Dasar OAP, Forum Gembala Papua Gelar Aksi Nyata

227
×

Selamatkan Hak Dasar OAP, Forum Gembala Papua Gelar Aksi Nyata

Sebarkan artikel ini
Ketua Forum Gembala Papua, Otis Suwae
Example 468x60

Paraparatv.id |Sentani| – Dalam kurun waktu beberapa hari terakhir ini Forum Gembala Papua turun ke jalan untuk mengkampanyekan perjuangan dan penyelamatan hak-hak dasar Orang Asli Papua.

Salah satu aksi nyata yang digelar oleh forum itu adalah menggelar dialog terbuka antara masyarakat dan juga penentu kebijakan di tingkat Provinsi Papua yakni DPR-Papua dan juga Majelis Rakyat Papua.

Kegiatan yang dilaksanakan di salah satu hotel ternama di Kota Sentani, Kamis (11/04) itu dihadiri oleh sejumlah tokoh baik pemuda, adat, masyarakat dan agama yang berdomisili di Kota dan Kabupaten Jayapura.

Ketua Forum Gembala Papua, Otis Suwae ditemui disela kegiatan itu mengemukakan, Forum Gembala Papua yang dibentuk untuk memperjuangkan hak OAP yang selama ini tidak pernah terakomodir.

Kata dia, sejauh ini banyak OAP yang berjuang agar hak dari OAP itu dapat terakomodir namun selalu berakhir ketika diskusi itu juga berakhir.

“Selama ini banyak yang berjuang, namun perjuangan itu hanya sebatas diskusi saja. Oleh sebab itu kami dari Forum Gembala Papua ingin memperjuangkannya dengan aksi yang lebih nyata. Sehingga perjuangan kita ini tidak hanya diskusi terbatas dalam grup whatsapp tetapi sekarang sudah waktunya kita berjuang dan bergerak nyata” kata Otis Suwae.

Ditegaskannya, hal ini perlu dilakukan agar semua pihak dapat melihat bahwa OAP sudah siap untuk memimpin negerinya sendiri.

Otis menuturkan, Forum Gembala Papua hadir untuk memperkuat DPR Papua dan juga lembaga Kultural di daerah itu yakni Majelis Rakyat Papua (MRP).

Karena menurutnya, MRP dan juga DPR Papua adalah benteng bagi seluruh masyarakat Papua yang perlu didukung untuk memperkuat benteng pertahanan dari seluruh hak-hak dasar OAP.

“Untuk memperkuat itu beberapa aksi sudah kita lakukan mulai dari aksi selebaran membagikan himbauan kepada masyarakat dan hari ini kami menggelar diskusi bersama untuk mempertajam dan mematangkan rencana yang puncaknya akan dilaksanakan pada tanggal 16 April 2024 besok” ucapnya.

Dijelaskannya, pada hari Selasa 16 April 2024 Forum Gembala Papua akan mendatangi Kantor DPR Papua, MRP dan juga Kantor Gubernur Papua untuk menyerahkan aspirasi ke 3 lembaga tersebut.

“Kami akan bertemu dengan pimpinan disana dan akan menyatakan bahwa ini adalah aspirasi rakyat Papua dan kami akan meminta untuk segera di bentuk Pansus untuk menyerahkan aspirasi kami ini ke Presiden Joko Widodo sebelum beliau mengakhiri jabatannya. Presiden Jokowi adalah orang baik oleh sebab itu jika berkenan kita ingin minya kado dalam bentuk Perpu sehingga ada keistimewaan sendiri dalam Pilkada Kabupaten/Kota di seluruh tanah Papua” tutupnya. (Arie)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *