Paraparatv.id | Jayapura | Sebagai wujud dukungan dan komitmen, Dalam waktu dekat Pemerintah kota Jayapura akan segera melakukan Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024 bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Jayapura dan Bawaslu kota Jayapura.
“Setelah DPA perubahan selesai di serahkan, kemudian akan dilakukan penandatanganan NPHD dengan KPU mudah-mudahan dalam minggu ini, hari Kamis atau minggu depan Hari Senin itu kita sudah bisa tanda tangan NPHD dengan KPU dan juga Bawaslu.” Kata Penjabat Walikota Jayapura Frans Pekey usai memimpin apel gabungan Perdana di bulan Oktober di Kantor Walikota Jayapura Senin (2/10/2023).
Frans Pekey berkomitmen untuk menyukseskan pesta demokrasi Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan berlangsung tahun 2024 mendatang.
” Sudah menjadi kewajiban mutlak pemerintah daerah harus mendukung suksesnya pelaksanaan Pemilu baik Pemilu Februari atau pun juga Pilkada serentak, karena itu sesuai proses pemerintahan kita juga ya sudah memikirkan itu dan kemudian sudah ada edaran Menteri dalam Negeri sehingga 40% nya kita sudah alokasikan Melalui APBD perubahan untuk membiayai tahapan-tahapan di Tahun 2023 ini.”
Penjabat Walikota mengatakan Pemkot Jayapura telah menganggarkan dana sebesar Rp 90 miliar untuk pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024, dan tahun ini Pemkot Jayapura telah alokasikan 40 persen dana hibah melalui APBD Perubahan 2023 untuk persiapan pentahapan, dan sisanya 60 persen akan di alokasikan di APBD Induk di tahun 2024 mendatang.
“Total keseluruhan dari usulan yang diajukan kemudian juga yang ada usulan dari KPU dari Bawaslu terus dari pihak keamanan, jadi ada untuk aspek penyelenggaraan dan aspek dukungan untuk keamanan.Sudah di lakukan Review oleh Inspektorat totalnya itu kurang lebih 90 milyar lebih itu yang kita bagi secara bertahap.” Pungkasnya (Z)