Paraparatv.Id | Jayapura | Gelandang Persipura Jayapura Imanuel Wanggai akhirnya memutuskan untuk memilih tinggalkan klub lamanya Persipura Jayapura saat ini.
Keputusan Manu sapaan akrabnya, untuk pergi dari Persipura itu setelah dirinya sudah melakukan pertimbangan secara matang-matang.
Hanya saja, kepastian Manu yang akan meninggalkan Persipura mengagetkan para publik pecinta sepak bola di seluruh Tanah Air lebih khusus pecinta tim Persipura.
Apalagi Manu sendiri merupakan salah satu pemain senior di tim Persipura saat ini dan hampir 15 tahun dia membela klub yang menjadi kebanggan masyarakat Papua tersebut.
Kendatipun saat ini belum tau klub sepak bola mana yang akan dibela selanjutnya, namun pria asal Serui ini sudah bulat dengan keputusannya untuk pergi meninggalkan klub Persipura yang sudah membesarkan namanya di kancah sepak bola Indonesia.
“Keputusan saya sudah bulat untuk tinggalkan Persipura musim ini dan mencoba untuk bermain diluar Papua dulu,”ucap Manu.
Manu mengaku alasan pemindahanya dari Persipura untuk regenerasi pemain. Selain itu ada berbagai pertimbangan lainnya yang menjadi alasan baginya sehingga memilih pindah klub dikompetisi tahun 2020 ini.
“Rencananya saya akan bertemu dengan manajemen Persipura untuk bertemu bapak Ketua Umum Benhur Tomy Mano dan Manager bapak Rudy Maswi untuk minta ijin dan pamit secara baik-baik,”pinta Manu.
Manu mengaku tetap memiliki rasa respek yang tinggi kepada klub Persipura yang sudah membesarkan namanya selama ini.
Hanya saja Manu belum membocorkan klub mana yang ada dia perkuat pada musim kompetisi liga 1 tahun ini, walaupun ada banyak klub-klub dari luar yang ingin memakai jasanya.
“Ada beberapa klub sudah sodorkan tawaran, saya belum berikan respon apapun karena saat ini masih menikmati liburan usai kompetisi 2019 lalu,”tutup Manu.(ans).