Example floating
Example floating
BERITAEkonomiPeristiwa

BBPOM Jayapura Uji Sample Takjil, 87 Takjil dinyatakan Layak Konsumsi

108
×

BBPOM Jayapura Uji Sample Takjil, 87 Takjil dinyatakan Layak Konsumsi

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Paraparatv.id | Jayapura | Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Jayapura melakukan inspeksi mendadak (Sidak) pedagang kaki lima yang menjual makanan dan minuman takjil berbuka puasa.

Kepala BBPOM Jayapura, Hermanto, S,si.,Apt. mengatakan, sebanyak 87 sampel dibeli dari 22 pedagang takjil di tiga lokasi berbeda di Kota Jayapura.

“Tiga lokasi diantaranya Waena Jalan Baru Cigombong, total ada 87 simple yang kami Rapid tes laboratorium, petugas saya sekarang lakukan pengujian dengan parameternya boraks( bahan pembersih,pengawet kayu,bahan solder dan antiseptik kayu, formalin ( bahan pengawet dan pembunuh kuman, Rhodamin B
(Zat pewarna kristal yang tidak berbau,) dan Kuning metanil ( zat pewarna kuning industri tekstil,”kata Hermanto kepada media saat melakukan sidak yang berlangsung di Waena Distrik Heram, Kota Jayapura, Kamis (21/3).

Lebih lanjut dirnya menjelaskan bahwa, Simple yang di uji mulai dari makanan seperti ayam bakar, ayam rica rica, ikan suir, minuman seperti minuman buah naga, apel, dan kue, minuman lainnya
di uji indikasi apakah ada kemungkinan bahan kimia lewat Rapid tes semuanya negatif tanpa ada bahan kimia yang memicu kanker.

“Kita patut bersyukur karena simple yang di uji layak dikonsumsi tidak di temukan mengandung bahan berbahaya, namun BBPOM meminta para pedagang selalu menjaga produk baik dari segi kebersihan makanan dan minuman,”ucapnya

Dirinya mengajak masyarakat untuk selalu waspada dalam pembelian makanan takjil.

“Kepada masyarakat agar selalu waspada dalam membeli makanan takjil maupun membeli barang belanjaan di supermaket agar selalu Cek Kemasan, Cek Lebel dan Kadaluwarsa terutama Cek Ijin Edarnya baik itu secara online maupun secara offline,”pungkasnya

Sebagai informai apabila masyarakat membutuhkan info lebih lanjut bisa ditanyakan di unit layanan pengaduan konsumen (ULPK) BBPOM Jayapura dengan nomor kontak 082217727111 atau bisa melalui WA, Facebook dan Instagram. (VN)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *