Example floating
Example floating
BERITA

Jaga Silaturahim, Alumni BELMOG STM-SMK Negri 3 Jayapura Gelar Reuni Akbar

165
×

Jaga Silaturahim, Alumni BELMOG STM-SMK Negri 3 Jayapura Gelar Reuni Akbar

Sebarkan artikel ini
Foto Bersama Para Alumni Belmog STM /SMK Negri 3 Jayapura
Example 468x60

Paraparatv.id | Kota Jayapura | Dalam rangka menjalin tali silaturahim, Belmog 2000 mengelar reuni akbar antar angkatan lulusan STM – SMK 3 Jayapura. Di Pantai Hamadi Kota Jayapura. Sabtu, 19 Desember 2020. Reuni akbar ini menghadirkan lulusan dari tahun 80-an hingga tahun 2000-an.

Kepala SMK Negeri 3 Jayapura sangat bersyukur karena roh alumi STM/ SMK Negeri 3 Jayapura kembali ada, setelah 53 tahun baru tidak berkumpul.

“ Saya bersemangat karena roh alumi ini kembali ada setelah lima puluh tiga tahun kita napak tilas dari dok tujuh sampai kotaraja, setelah itu sudah masing – masing alumni buat rueni dan tahun ini baru kembali lagi,” katanya Melkiaunus Mawene, Kepsek SMK Negri 3 Jayapura

Alumni STM/SM Negeri 3 Jayapura Rumpun Mesin angkatan 2000

Melkianus Mawene mengapresiasi Belmog 2000 yang menggerakan reuni akbar yang menghadirkan semua angkatan.

“ saya apresiasi karena gerakan dari angkatan 2000 ini sangat tepat, gerakan kepemimpinan yang  baru bagi iklas tempur. Karena ada sekitar 24 ribu lulusan yang perlu ada angkatan yang harus menggerakan,” ungkapnya

Kepsek menambahkan tetap memberikan dukungan terhadap IKLAS TEMPUR  sebaliknya, Ia berharap agar para lulusan yang sudah menyebar di berbagai daerah di Indonesia dapat memberikan dukungan terhadap almemater tercinta.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Arsip Daerah Papua, Christian Sohilait.ST yang juga alumni STM angkatan 84 mengatakan reuni akbar yang di prakarsai oleh Belmog 2000 sangat baik untuk merajuk kebersamaan antara para lulusan STM/SMK Negri 3 Jayapura.

“ saya pikir ini momentum seperti ini sangat penting dan saya sebagai alumni berharap kita semua untuk memberikan sesuatu di sekolah kita,” harapnya

Sebagai kepala Dinas Pendidikan, Sohilait meminta para alumni untuk terlibat dalam mengahadapi 4 masalah yang besar  didunia pendidikan di Papua.

“ masalah pendidikan sangat besar dan kita di dalam sini semua harus terlibat. Masalah pertama yang saya hadapi adalah sumber daya manusia,” ungkapnya

Ia menjelaskan saat ini  tenaga guru di Papua sebanyak 22 ribu akan tetapi yang aktif hanya 14 ribu.  sedangkan yang lainnya telah memilih untuk berkerja sampingan.

Hal lain yang di hadapi saat ini adalah sarana prasarana sekolah yang kurang memadai, serta regulasi yang tidak mendukung pendidikan di papua.

Kadis Pendidikan dan Arsip daerah (tengah) bersama alumni STM /SMK negeri 3 Jayapura

“ kita punya regulasi hari ini, tidak mendukung pendidikan di papua contohnya sekolah – sekolah kita di palang, anak – anak aibon yang berkeliaran di mana – mana siapa yang perhatikan hal ini ? untuk itu butuh  keterlibatan kita semua,” harapnya

Selain itu adalah faktor lingkungan  juga tidak mendukung pendidikan di papua, contohnya kegiatan masyarakat sekolah di liburkan, termasuk penjualan Lem aibon secara sembarangan.

“ hari ini kita hadapi lingkungan seperti ini. Kita harus terlibat untuk mendukung pendidikan di tanah ini, berikan sumbangan buku – buku  ke sekolah. Kita harus lihat semuanya,” pungkasnya

Reuni akbar ini menampilkan Comika Nasional  Mas Yewen  serta berbagai cerita pengalaman dari perwakilan berbagai angkatan STM/SMK Negri 3 Jayapura. *(Redaksi)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *