Laporan : Herman Betta
Paraparatv.id I Serui I Dewan Pimpinan Daerah ( DPD ) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Kepulauan Yapen yang di pimpin langsung oleh ketua DPD PKS dan Sekretaris DPD PKS Kabupaten Kepulauan, melaksanakan pembagian 500 kotak nasi untuk melakukan berbuka puasa kepada masyarakat. bertempat di alun-alun kota serui. Selasa 19 Mei 2020.
Ketua DPD PKS Yapen M. Idris Ibrahim. SS di dampingi oleh Sekretaris DPD PKS Yapen Wahyudin.SE kepada wartawan jelaskan, sebagai partai dakwa tentunya sudah tentu harus melaksanakan kegiatan berbagi berkat kepada masyarakat, yang mana saat ini sedang berlangsung ibadah puasa.
“Kami melaksanakan kegiatan ini sebagai bentuk kebersamaan untuk menjalin persaudaraan antar umat beragama, terlebih dapat membantu saudara-saudara kita yang sedang menjalankan ibadah puasa”.
Idris Ibrahim, sedikit berkat ini tentunya dapat meringankan beban ekonomi masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa pada pandemi corona atau covid-19, apalagi saat ini di terapkan social distancing.
“Jarak sosial saat ini tentunya ada dalam situasi corona, namun jarak untuk saling memberi itu tidak ada, kita akan terus membantu masyarakat dengan apa yang dapat kita berikan bantuan, semoga wabah corona ini dapat segera berakhir,”tandasnya.
Dirinya juga berharap, masyarakat dapat terus mengikuti berbagai himbaun pemerintah, baik itu dalam penggunaan masker, menjaga jarak, tidak melakukan perkumpulan, jaga kesehatan, jaga kebersihan serta hal lain sebagainya guna pencegahan penyebaran virus corona di Kabupaten Kepulauan Yapen.**