Paraparatv.id | Jayapura | Sebanyak 40 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) kota Jayapura periode 2019-2024, resmi menjabat sebagai anggota DPRD Kota Jayapura, usai mereka mengambil sumpah jabatan dalam upacara peresmian anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota Jayapura periode 2019-2024, oleh Ketua Pengadilan Negeri Kelas 1a Jayapura, Khamim Thohari, SH.,M.Hum. Dari jumlah 40 anggota DPRD kota itu, didominasi oleh wajah-wajah baru.
Pengambilan sumpah jabatan peresmian anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota Jayapura periode 2019-2024 dipimpin lansung oleh mantan Ketua DPRD kota Jayapura periode 2014-2019, Abisai Rollo selaku pimpinan siding dan disaksikan oleh Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano, Kapolres Kota Jayapura, AKBP Gustaf Urbinas, Dandim 1701 Jayapura, Letkol Inf Jerry Simatupang, unsur masyarakat, mahasiswa dan pemuda.
Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano usai pelantikan DPRD Kota yang baru itu kepada wartawan mengatakan anggota DPRD Kota Jayapura yang baru, mereka dipilih oleh rakyat untuk mengerjakan amanat rakyat dan menjalankan tugas dan fungsi mereka sebagai anggota dewan yakni legislasi, bajeting dan pengawasan. **(Richard Mayor)