Example floating
Example floating
KABAR KOTA JAYAPURAOlahraga

7 Club Meriahkan Turnamen Sepakbola Antar Kampung Tahun 2024

198
×

7 Club Meriahkan Turnamen Sepakbola Antar Kampung Tahun 2024

Sebarkan artikel ini
Pj sekda Robby Kepas Awi ( kiri) saat menerima Tropy Piala bergilir dari ketua Panitia Aida Iriani Yowei untuk di perebutkan kembali dalam turnamen Sepakbola antar kampung ke-2 Tahun 2024, 1 Maret 2024
Example 468x60

Paraparatv.id | Jayapura | Diikuti sebanyak 7 Persatuan sepakbola Club Kampung, Turnamen Sepakbola Antar Kampung ke-2 di Kota Jayapura kembali bergulir setelah dibuka dengan resmi oleh penjabat sekda Kota Jayapura, dilapangan Tunas Muda Hamadi, Jumat 1 Maret 2024.

“turnamen antar kampung yang ke-2 tahun ini berkurang  ada 7 kampung yang ikut, sebelumnya ada 9 kampung,”ungkap Kadis Pemuda Olahraga Kota Jayapura, Rocky Bebena, Jumat 1 Maret 2024.

Rocky berharap lewat turnamen khusus Orang Asli Papua ini, pemain bola yang ada di kampung-kampung dapat tampil menunjukan potensinya, sehingga bisa berkompetisi di turnamen turnamen yang lebih professional.

“bisa terakomodir potensi dan bakat khususnya disepakbola, karena bicara Papua adalah gudangnya atlit, baik sepakbola dan cabor lainnya, salah satuanya dengan sarana turnamen dengan batasan usia 23 tahun kebawah,”kata Rocky.

Sementara itu, sambutan Pj Walikota yang disampaikan penjabat sekda kota Jayapura mengharapkan seluruh peserta turnamen sepakbola antar kampung tahun 2024 agar dapat memelihara kebersamaan, sportifitas, menjunjung tinggi fairplay, persatuan dan kesatuan sportifitas dalam arti bisa menghargai dan mengakui keunggulan lawan.

“menyadari dan menerima kekalahan dalam pertandingan, serta taati seluruh peraturan pertandingan yang telah disepakati bersama,”kata Pj Sekda Kota Jayapura, Robby Kepas Awi.

Selain itu, Pj sekda berpesan kepada wasit juri yang memimpin jalannya pertandingan agak selalui objektif dalam memimpin pertandingan. Serta kepada panitia pelaksanan agar melakukan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab.

Pj Sekda juga mengarharpkan kepada penonton dan pendukung club agar selalu menjaga keamanan dan kebersihan tempat kegiatan dengan memberikan dukungan kepada tim kebanggaanya dengan baik dan sportif.

Sementara itu, ketua panitia penyelenggara, Aida Iriani Yowei mengatakan babak penyisian Turnamen sepaka bola antar kampung akan bergulir 1-6 Maret 2024 di lapangan Tunas Muda Hamadi dan untuk babak final akan di gelar dilapangan Mandala Jayapura yang di ikuti sebanyak 7 persatuan sepak bola club, yakni PS Tobati, PS Engross, PS Kayu Pulau, Ps Kayu Batu, PS Skouw Mabo, PS Nafri dan PS Yoka.

“Tropy juara satu akan membawa pulang piala begilir dan piala tetap serta medali dan dana pembinaan 20 juta rupiah, Juara 2 dana pembinaan 15 juta rupiah, Juara 3 dana pembinaan 10 Juta rupiah dan Juara 4 dana  pembinaan sebesar 7 juta rupiah,” tutup Aida. (redaksi)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *