Example floating
Example floating
KABAR KOTA JAYAPURA

Tahun 2024 APBD Kota Jayapura Turun

95
×

Tahun 2024 APBD Kota Jayapura Turun

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Paraparatv.id | Jayapura | Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD ) kota Jayapura menggelar masa persidangan 1 tahun 2023 dengan agenda pembahasan raperda kota Jayapura tentang penetapan APBD Kota Jayapura Tahun Anggaran 2024 di Kantor DPRD kota Jayapura Sabtu (25/11/2023).

Penjabat Walikota Jayapura Frans Pekey mengatakan kebijakan anggaran belanja daerah dalam struktur APBD Tahun Anggaran 2024 sebesar Rp 1 triliun 698 820 353 116,-(Satu triliun enam ratus sembilan puluh delapan milyar delapan ratus dua puluh juta tiga ratus lima puluh tiga ribu seratus enam belas rupiah) turun sebesar Rp. 3.370.222.883,- (minus tiga milyar tiga ratus tujuh puluh juta dua ratus dua puluh satu ribu delapan ratus delapan puluh tiga rupiah) atau 0,20 persen dari belanja daerah pada APBD perubahan tahun anggaran 2023 sebesar Rp.1.702.190.574.999,- (satu triliun tujuh ratus dua milyar seratus sembilan puluh juta lima ratus tujuh puluh empat ribu sembilan ratus sembilan puluh sembilan rupiah).

” Kalau dari APBD perubahan kita turun ya 1,6 Trilun lebih dari APBD perubahan itu 1,7 triliun,”Pungkasnya

Frans Pekey mengatakan pengurangan itu dari beberapa sumber pendapatan khususnya untuk PAD itu sumber pendapatan yang tidak bisa kita pungut lagi karena dengan berlakunya undang-undang no 1 tahun 2022 dan juga ada beberapa transfer juga yang berkurang maka mengalami penurunan.

” Meski demikian ada beberapa yang mengalami kenaikan dari unsur komponen pendapatan.”Pungkasnya.

Ia menambahkan Penyusunan APBD Kota Jayapura Tahun Anggaran 2024 telah mengimplementasi peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 15 Tahun 2023 tentang pedoman penyusunan anggaran pendapatan dan belanja daerah Tahun Anggaran 2024 menegaskan bahwa penyusunan APBD Tahun Anggaran 2024 perlu dialokasikan anggaran yang memadai untuk mendukung prioritas prioritas pembangunan.

” antara lain meningkatkan kesempatan kerja, mempercepat penghapusan kemiskinan ekstrem, penurunan prevalensi stunting, pengendalian inflasi, peningkatan investasi, mengurangi kesenjangan penyediaan layanan publik, perlindungan sosial, pemberdayaan ekonomi masyarakat yang inklusif dan berkelanjutan, kewaspadaan atas risiko pandemi, dan dukungan dalam upaya mensukseskan pemilu 2024.”Ungkapnya

Ia berharap untuk bersama-sama mengkaji dan menelaah rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah Tahun Anggaran 2024 dalam persidangan untuk mendapatkan persetujuan bersama sebagai dasar legalitas pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2024.

Sementara itu Ketua DPRD kota Jayapura Abisai rollo mengatakan dengan memperhatikan kondisi keuangan pemerintah daerah kota Jayapura yang masih bergantung pada pemerintah pusat maka diharapkan adanya berbagai upaya strategis yang perlu dilakukan oleh organisasi perangkat daerah sebagai opd kolektor di lingkungan pemerintah kota Jayapura untuk meningkatkan pendapatan asli daerah guna menunjang pembiayaan penyelenggaraan pemerintahan pelaksanaan pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan.

” Perlu adanya program peningkatan intensifikan dan eksitensifikan pemetaan dan pengembangan penggalian potensi-potensi objek pajak Daerah dan retribusi Daerah” Pungkasnya.

Abisai rollo menegaskan DPRD wajib mengawasi setiap tahapan perencanaan program pembangunan daerah baik yang bersifat jangka panjang jangka menengah dan jangka pendek/ tahunan, termasuk pula perencanaan program dan anggaran pembangunan Tahun Anggaran berkenaan.

“kepada alat-alat kelengkapan dewan baik itu badan anggaran dewan, komisi-komisi dewan, dan fraksi-fraksi dewan untuk dapat secara sungguh-sungguh memberikan perhatian dan terfokus pada pembahasan dan pengkajian materi sidang RAPBD Tahun Anggaran 2024.” Tambahnya.

Rapat Paripurna tersebut dipimipin langsung ketua DPRD Abisai Rollo, didampingi Wakil Ketua I Joni Betaubun dan Wakil Ketua II Silas Youwe.(Z)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *