Paraparatv.id |Sentani| – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia, Kaesang Pangarep dengan tegas menegur seluruh simpatisannya yang hadir dalam kunjungannya di Panti Asuhan Putri Kerahiman, Sentani, Minggu (26/11).
“Ini Panti Asuhan, bukan tempat untuk kampanye” tegas Kaesang menegur simpatisan partainya.
Teguran ini disampaikannya saat putra bungsu Presiden RI ini bermain bersama anak-anak panti asuhan tersebut.
Saat itu Kaesang bertanya kepada salah satu anak panti berapa jawaban 1 ditambah satu.
Dari kerumunan yang simpatisan yang ikut dalam rombongan terdengar bahwa satu ditambah satu hasilnya adalah Prabowo-Gibran.
Mendengar hal itu Kaesang geram dan mengatakan “ini Panti Asuhan, bukan tempat kampanye, jangan ada lagi yang melakukan hal itu” singkatnya. (Arie)