Example floating
Example floating
Pendidikan

Kepsek SMA N 2 Jayapura : FPN Kembangkan Kreatifitas Siswa SMA/SMK di Kota Jayapura

522
×

Kepsek SMA N 2 Jayapura : FPN Kembangkan Kreatifitas Siswa SMA/SMK di Kota Jayapura

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Paraparatv.id |Jayapura | Kepala sekolah SMA Negeri 2 Jayapura, Yan Ayomi mengatakan, penyelenggaraan festival pelajar nusantara atau FPN atas kerjasama RRI Jayapura dengan pemerintah kota Jayapura lewat dinas pendidikan kota sangat luar biasa dan sangat baik karena sebagai wahana mengekspresikan seluruh minat dan bakat juga kreatif siswa tingkat sma dan smk di kota jayapura tahun 2023.

“Salah satu tujuan festival pelajar nusantara yaitu melakukan implementasi terhadap kurikulim merdeka yang tergambar dalam program p5 bagi siswa kelas 10 dan 11 yang ada di tiap sekolah sma dan smk di kota jayapura pada tahun 2023, “ Ucapnya Yan Ayomi Saat di temui awak media di sekolah, Selasa pagi, (24/10).

Sambung Ayomi, sebagai kepala sekolah dalam kegiatan ini ada ditampilan pameran produk dan hasil karya cipta para peserta didik baik sma dan smk yang ada di kota jayapura, dan dihadiri para pejabat di lingkungan pemerintah kota jayapura dan para tamu undangan serta para kepala sekolah sma dan smk se kota Jayapura.

“Saya berharap melalui festival pelajar nusantara tahun 2023, bisa meningkatkan prestasi para peserta didik dalam bidang non akademik khususnya seni dan kreasi tapi juga mengajar siswa untuk mampu berwirausaha sejak dini sesuai kemampuan dan keterampilan peserta didik di tiap satuan pendidikan baik sma maupun smk di kota jayapura, terutama bagi putra putri kami yang ada di sekolah sma negeri 2 jayapura “pungkasnya

Sementara itu, dalam suasana bahagia ini pihaknya di bulan november 2023 akan mengadakan studi tiru atau studi banding mulai dari kepala sekolah dan para dewan guru serta staf tata usaha termasuk satpam dan clening servis, ke sekolah sma 70 Jakarta sebagai sekolah terbaik dalam pelaksanaan kurikulum merdeka di indonesia, dan rombongan akan bertolak pada tanggal 1 november dan kembali pada tanggal 5 november 2023.(*/VN)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *