Example floating
Example floating
BERITA

Buka Konferensi Nasional FKUB, Wamendagri : Ini Agenda yang Sangat Strategis

×

Buka Konferensi Nasional FKUB, Wamendagri : Ini Agenda yang Sangat Strategis

Sebarkan artikel ini
Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), John Wempi Wetipo
Example 468x60

Parapatv.id | Sentani | Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), John Wempi Wetipo menyebut bahwa pelaksanaan Konferensi Nasional Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) yang dilaksanakan di Kabupaten Jayapura merupakan langkah maju yang dilaksanakan oleh organisasi tersebut.

Kata Wetipo, selain seluruh pimpinan FKUB dari seluruh provinsi di Indonesia dapat melihat keberagaman dan kerukunan umat beragama yang ada di Papua, para tokoh agama dari seluruh wilayah di Indonesia ini dapat mengkampanyekan Pemilu yang akan dan damai dari Papua.

Hal ini disampaikan Wetipo karena menurutnya FKUB memiliki peran yang cukup strategis untuk menciptakan Pemilu yang damai pada tahun 2024 mendatang.

“FKUB Memiliki peran yang sangat strategis karena mereka yang memiliki umat di seluruh lapisan masyarakat. Harapan kita harus ada kesejukan sehingga tidak boleh ada politik indentitas” kata Wetipo kepada wartawan, Senin (23/10) usai membuka kegiatan tersebut.

Kata dia, Politik indentitas tidak boleh terjadi dalam pelaksanaan Pemilu tahun 2024 mendatang.

“Siapapun yang akan jadi presiden di tahun 2024 mendatang. Itu adalah presiden bangsa Indonesia dan presiden kita” tuturnya.

Oleh sebab itu dia mengimbau seluruh masyarakat agar dapat menjaga stabilisasi keamanan dan ketertiban jelang dan pasca pemilu 2024. (Arie)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *