Example floating
Example floating
PEPARNAS PAPUA

Hari ini, Jawa Barat Bawa Pulang 4 Medali di Para Judo

79
×

Hari ini, Jawa Barat Bawa Pulang 4 Medali di Para Judo

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Paraparatv.id | Jayapura | Kontingen National Paralympic Committe of Indonesia (NPCI) Jawa Barat pada cabang olahraga Judo berhasil menggondol dua medali emas, satu medali perak, dan satu medali perunggu pada hari kedua pertandingan Judo yang berlangsung di GOR Trikora, Abepura. Selasa, (9/11/2021).

“Hari ini Jawa Barat mendapatkan dua medali emas, satu putri dan satu putra, satu lagi perak, dan satu lagi medali perunggu.” Ujar Manajer Tim Judo Jawa Barat, Djumono ketika ditemui paraparatv usai upacara penghargaan pemenang, Selasa, (9/11/2021).

Judoka Jawa Barat atas nama Jaka Setiadi sabet medali emas untuk kelas minus (-) 66 kg setelah mengalahkan judoka asal Bali, Kadek Agus Marjaya.

Untuk laga final kategori putri kelas -52 kg, judoka tuan rumah Papua, Scolastika Nadya Valentine belum mampu menandaskan judoka Jawa Barat, Dheny Marsyelina dalam mengamankan medali emas. Scolastika berada di posisi kedua untuk perolehan medali Perak bagi NPCI Papua, disusul juara tiga yang diraih judoka Sri Sugiyanti dari NPCI Jawa Tengah.

Medali emas dan perak untuk kelas -60 kg putra, diraih judoka NPCI Kalimantan Selatan, Zainal Abidin (emas) dan Syahrudin (perak). Judoka NPCI Jawa Barat, Atep Sulaeman berhasil amankan medali perunggu setelah tarung sengit melawan judoka NPCI Papua atas nama Susilo.

Medali perunggu di kelas -66 kg putra, diraih judoka Marten Tri Putra NPCI Sumatera Utara bersama judoka Harjono Tarihoran NPCI Riau.

Hari kedua penyelenggaraan cabor Judo Tunanetra PEPARNAS XVI, Papua dan Jawa Barat masih memuncaki klasemen sementara perolehan medali. (SA/sri)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *