Example floating
Example floating
Politik

Gercep, NasDem Papua Buka Pendaftaran Bacaleg dan Cakada Pemilu 2024

457
×

Gercep, NasDem Papua Buka Pendaftaran Bacaleg dan Cakada Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini
Ketua Umum DPW Nasdem Papua , Mathius Awoitauw (kameja Putih) bersama pengurus
Example 468x60

Paraparatv.id | Sentani | Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Papua bergerak cepat menyongsong perhelatan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.

Sebagai partai politik (parpol) pemenang Pemilu di Provinsi Papua, Partai NasDem Papua tentu tidak ingin capaian tersebut mengalami kemunduran.

Menyikapi hal itu, DPW Partai Nasdem Papua melakukan Rapat Koordinasi bersama DPD Partai NasDem Kabupaten Keerom, Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura, yang berlangsung di Kota Sentani, Rabu (2/11).

Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Papua, Mathius Awoitauw menyebutkan pertemuan ini sebagai persiapan para calon anggota legislatif (caleg) dari Partai NasDem menyongsong tahun 2024.

“Hari ini kami lakukan pertemuan, Calon Legislatif, DPR-RI, DPR Provinsi maupun DPR Kabupaten/Kota yang terbuka untuk umum, baik kader maupun bukan kader,” kata Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Papua, Mathius Awoitauw, Rabu (2/11) sore.

Mathius Awoitauw selanjutnya mempersilahkan kepada pihak-pihak yang berkepentingan untuk menjalin komunikasi dengan kantor DPD di seluruh Provinsi Papua diantaranya Paniai, Puncak, Jayawijaya, Merauke, Biak, Yahukimo, Lanny Jaya dan semua yang ada di Provinsi Papua.

“Silahkan datang berkomunikasi dengan DPD Kabupaten/kota yang bersangkutan, karena pendaftaran harus melalui kantor DPD yang ada di Papua,” lanjut Mathius Awoitauw.

Partai NasDem di kabupaten/kota di Provinsi Papua juga akan mengumumkan calon kepala daerah baik provinsi maupun Kabupaten/kota.

“Jadi kalau mau maju sebagai bupati/walikota, silahkan datang. Dan Partai NasDem dalam membuka pendaftaran, baik caleg maupun kepala daerah dilakukan tanpa mahar atau tidak memungut biaya apapun. Karena itu Partai NasDem membutuhkan kader terbaik dan terbuka untuk umum,” ujar Mathius.

Demikian hasil resmi yang dirangkum dalam rapat tersebut dan informasi lainnya, dipersilahkan menghubungi sekretariat DPD di kabupaten/kota setempat.

“Hal kedua, kita sedang merencanakan peresmian Kantor DPW NasDem Papua akhir bulan ini atau awal Desember, sekaligus Deklarasi Presiden RI dari ujung timur Indonesia, deklarasi calon gubernur untuk 4 provinsi di Papua dan juga Natal bersama tingkat nasional Partai NasDem seluruh Indonesia di Kota Sentani, Kabupaten Jayapura,” ungkapnya.

Mathius Awoitauw yang juga Bupati Jayapura ini Berharap koalisi partai pendukung Calon Presiden Anies Baswedan secepatnya terbentuk, sehingga dalam acara nanti semua partai koalisi sudah bisa bergabung.

Terkait penetapan Anies Baswedan sebagai calon presiden dari Partai NasDem, Mathius mengaku telah memerintahkan seluruh kader dan DPD bertanggung jawab untuk menjelaskan kepada masyarakat.

“Orang menilai seseorang karena media sosial atau mendengar ‘kabar burung’ yang tidak jelas, padahal penjelasan yang sebenarnya itu harus dijelaskan oleh partai, dengan data-data yang akurat,” tegas Mathius.

Dikatakan, hal ini penting karena sosok Anies Baswedan merupakan negarawan yang berbicara mengenai Indonesia ke depan.

“Kita bisa menilai track record, jejak prestasi seseorang dan jangan selalu dengar apa kata orang terutama dari lawan politik,” ucapnya.

Secara diplomatis, bupati Jayapura dua periode ini menegaskan, jika setiap orang pasti memiliki kekurangan dan keterbatasan, itu hal yang wajar. Namun pada prinsipnya Partai NasDem selalu mencari yang terbaik untuk Indonesia.

Dalam rapat koordinasi “Partai NasDem Memanggil” ini, terkuak jika Partai NasDem Papua menargetkan meraih 8 kursi DPR-RI, dengan asumsi setiap provinsi meraih 2 kursi dan sekaligus mempertahankan predikat sebagai partai pemenang di Papua. (RZR)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *