Paraparatv.id | Jayapura | Pemerintah Kota Jayapura sebagai cluster penyelenggaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua menjamu makan malam duta-duta olahraga dari 33 Provinsi se Indonesia. jamuan makan malam di kemas dalam acara welcome party berlangsung di lapangan apel kantor wali kota jayapura, kamis, 30 september 2021 malam.
Wali Kota Jayapura, Dr. Benhur Tomi Mano MM, yang juga selaku Ketua Sub PB PON Kota Jayapura merasa bangga dan terharu sebab baru kali pertama ada anak-anak indonesia dari 33 Provinsi duduk dalam bersama dalam jamuan makan malam di Papua.
“Kami bangga dan terharu bahwa ini sejarah bagi Papua. Ini sejarah bagi kota Jayapura, negeri ini akan mencatat sejarah ini dan kapanpun kami akan ingat bahwa ditempat ini duduk anak-anak indonesia dari 33 provinsi,” kata Benhur dalam sambutannya.
Benhur berujar bahwa dengan olahraga dapat mempersatukan indonesia mulai dari Sabang sampai Merauke.
“Disini ada yang kulit hitam dan putih, rambut lurus da keriting tapi kami Indonesia,” ujar BTM sapaan akrabnya.
BTM menilai, Papua akan menjadi tempat pelatihan nasional (Pelatnas) karena telah dibangun venue bertaraf internasional.
“Kami bangga dan ini akan menjadi pelatnasnya indonesia,” katanya.
Dirinya juga menyampaikan selamat datang dan selamat bertanding kepada atlet Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
“Semoga meraih kemenangan untuk bangsa Indonesia dan terutama bagi daerah masing-masing,” pungkasnya.
Acara yang berlangsung sederahana dan meriah, Tuan Rumah juga menyerahkan cinderama kepada perwakilan 33 kontingen berupa Mahkota Bulu Kasuari, Noken dan reprika maskot PON XX dan Jembatan Youtefa. **(Redaksi)