Example floating
Example floating
Peristiwa

Merekat tali silaturahmi, Kodim 1709/YAWA gelar Komsos bersama keluarga besar TNI dan para veteran

70
×

Merekat tali silaturahmi, Kodim 1709/YAWA gelar Komsos bersama keluarga besar TNI dan para veteran

Sebarkan artikel ini
Komunikasi Sosial bersama Keluarga Besar TNI Semester I TA. 2021 di Aula Jend. Sudirman Makodim 1709/Yawa Kab. Kepulauan Yapen, Kamis, 8 April 2021.
Example 468x60

Paraparatv.id | Serui | Guna mempererat tali silaturahmi dan rasa persaudaraan bersama Keluarga Besar TNI, Kodim 1709/Yawa menggelar Kegiatan Komunikasi Sosial bersama Keluarga Besar TNI Semester I TA. 2021 di Aula Jend. Sudirman Makodim 1709/Yawa Kab. Kepulauan Yapen, Kamis, 8 April 2021.

Acara yang dibuka langsung oleh Komandan Kodim 1709/Yawa Letkol Inf Leon Pangaribuan, S.H ini, dihadiri oleh F. L. Ansanai Ketua Pepabri Serui beserta para Purnawirawan TNI, Demianus Kaba Ketua LVRI Serui beserta para anggota Veteran, Ruland Sanggenafa Ketua FKPPI Serui beserta anggota, Roberth N. Sikowai Ketua PPM Serui beserta anggota,  Yunus L. Waimuri Ketua Komisi I DPRD Yapen, Yohanis Lebong mewakili Kadis Sosial Kabupaten Yapen dan Personel Minvetcad 05/Serui.

Dalam kegiatan yang bertemakan “Melalui Forum Silaturahmi Keluarga Besar TNI, Perkuat Pancasila Sebagai Alat Pemersatu Bangsa Dalam Rangka Menjaga dan Mempertahankan Kedaulatan NKRI”, Dandim 1709/Yawa menyebutkan, kegiatan komsos dengan Keluarga Besar TNI ini bertujuan untuk memelihara tali silaturahmi, menyamakan visi dan misi guna meningkatkan hubungan antara Prajurit TNI Kodim 1709/Yawa dengan KBT diwilayah Yapen.

“Lewat silaturahmi ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin erat dan harmonis, sehingga Keluarga Besar TNI dapat berperan aktif dalam usaha bela negara dan mendukung tugas-tugas pokok TNI-AD dalam Menjaga dan Mempertahankan Kedaulatan NKRI”.tandas Dandim.

Dandim menambahkan kegiatan komunikasi sosial ini hendaknya bukan hanya dijadikan sebagai rutinitas dan acara seremonial semata, Namun harus dimaknai sebagai sebuah penghormatan kepada para pendahulu kita yaitu Veteran dan Pepabri yang telah lebih dulu melaksanakan tugas dan berkarya untuk bangsa.

Dalam kegiatan ini juga mensosialisasikan dan membahas tentang Hak-hak tertentu untuk kesejahteraan para Veteran Republik Indonesia yang ada di yapen dengan harapan pemerintah daerah dapat melihat hak-hak mereka.

“kami ada undang pemerintah daerah serta dari dprd  yang nantinya dapat membantu dalam meningkatkan kesejahteraan seluruh Veteran yang ada diwilayah ini, karena seperti yang dikatakan oleh Presiden RI ke-1 ir. Soekarno “Bahwa Bangsa Yang Besar Adalah Bangsa Yang Menghargai Jasa-jasa para Pahlawannya”, pungkas Letkol Leon.

Diakhir gelaran kegiatan Komsos dengan KBT, Kodim 1709/Yawa turut memberikan Buah Tangan berupa Bingkisan Komandan Kodim 1709/Yawa kepada seluruh peserta yang hadir. (Herman Betta)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *