Example floating
BERITAEkonomiKesehatan

Tingginya Pasien Positif Corona, Pemkab Jayapura Naikan Status Tanggap Darurat

201
×

Tingginya Pasien Positif Corona, Pemkab Jayapura Naikan Status Tanggap Darurat

Sebarkan artikel ini
Kota Sentani

Paraparatv.id | Sentani | Tingginya angka pasien positif Corona Virus Disease atau Covid 19 di negeri Kenambay Umbay, Pemerintah kabupaten Jayapura menaikan status Penanganan Covid 19 dari siaga menjadi tanggap darurat.

“Penyebaran Covid-19 di Kabupaten Jayapura setiap hari terus mengalami kenaikan, Meski pandemi Covid 19 masuk dalam kategori bencana non alam, Namun nyatanya wabah ini cukup mengancam. Untuk itu saat ini pemerintah sudah menaikkan status dari siaga menjadi tanggap darurat,” ungkap Asisten III Bidang Administrasi dan Umum Setda Kabupaten Jayapura, Timotius Demetouw melalui laman resmi  pemerintah kabupaten Jayapura, www.jayapurakab.go.id, Selasa 16 Juni 2020.

Dikatakan, keputusan ini dilakukan pemerintah seiring bertambahnya jumlah kasus positif Covid 19 di Kabupaten Jayapura.

“Peningkatkan status ini menyusul laju penambahan kasus Covid 19 di wilayah Kabupaten Jayapura yang begitu cepat. Bahkan dalam dua pekan saja angka kasus Covid yang awalnya berada di angka 73 kasus kini sudah melambung hingga 135 kasus,” jelasnya.

Lanjut dia, peningkatan status ini, berarti Pemerintah Kabupaten Jayapura masih membutuhkan pembiayaan untuk penanganan di bidang kesehatan, ekonomi dan sosial.

“Peningkatan status ini berarti pemerintah masih membutuhkan pembiayaan untuk penanganan bidang kesehatan dan juga dampak di bidang ekonomi, sosial dan itu akan diikuti dengan penanganan lain,” ujarnya.**

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *