Laporan : Herman Betta
Paraparatv.id I Serui I Kapolres Kepulauan Yapen Ajun Komisaris Besar Polisi ( AKBP ) Kariawan Barus melalui media menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya di Yapen, untuk dapat menciptakan keamanan dan ketertiban dengan cara tidak menyalah gunakan media sosial seperti menyebarkan isu sara dan ujaran kebencian.
“Mari kita semua jaga kebersamaan, persatuan dan kesatuan dengan penuh toleransi, guna mencegah isu Sara dan rasisme apalagi saat ini kita lagi di landa wabah corona,”ucapnya saat ditemui di ruang kerjanya. Rabu ( 29/4 ).
Dirinya menambahkan, hingga saat ini pihaknya (Resor Kepolisian Kepulauan Yapen) terus akan melakukan pendekatan dan sosialisasi kepada masyarakat untuk menjaga persatuan dan kesatuan Negara NKRI.
“Tetap selalu melakukan pendekatan dan memberikan pemahaman kepada masyarakat akan pentingnya menjaga solidaritas demi terciptanya kenyamanan tanpa harus terprovokasi dengan berbagai isu-isu hoax yang beredar luas di dunia maya oleh oknum yang tidak bertanggung jawab,”tegasnya.
Di tanyai soal isu adanya mayat yang hidup kembai di Kampung Mantebu, apalagi ada tulisan kata Kapolres, dirinya dengan nada heran menjawab bahwa itu semua tidak benar seperti yang lagi ramai di bahas di medsos fb.
Selaku Kapolres Yapen, ia akan memerintahkan anggotanya guna melacak akun pertama yang telah menyebarkan isu tidak benar. “meresahkan masyarakat sekali dengan info sangat tidak benar, tentunya kita akan selidiki siapa pemilik akun tersebut yang menyebarkan isu tidak benar itu”.
Kapolres juga mengajak seluruh bentuk elemen baik tokoh agama, masyarakat, paguyuban, pemerintah daerah, dprd dan semua pihak agar dapat bersama-sama saling memberikan himbauan kepada masyarakat guna tidak mudah terpancing isu hoax dalam mengambil kesempatan pada situasi pencegahan penyebaran virus corona di Yapen.**