Paraparatv.id | Yapen | Penjabat (Pj) Gubernur Papua Agus Fatoni, meninjau secara langsung lokasi pembangunan Sekolah Rakyat yang berlokasi di Kampung Tatui dalam kunjungan kerjanya. Kamis (31/7/25).
Peninjauan secara langsung ini, untuk memastikan dan kesiapan Pemerintah Daerah Yapen guna mendukung kegiatan tersebut di bidang Pendidikan.
Dalam keterangannya, Bupati Yapen menjelaskan bahwa, lokasi yang ada seluas 10 hektar dalam proses sertifikat.
“pembangunan sesuai koordinasi akan di lakukan pada bulan september dan meminta kepada BPN terkait proses sertifikat guna dokumen ini di sampaikan kepada kementerian sosial RI”.
Lanjut di sampaikan, anak-anak dari Kabupaten Kepulauan Yapen sudah ada 2 kombel (rombongan belajar), yang sama ini sedang mengikuti pendidikan di Balai Besar Sosial di Jayapura.
Di tempat yang sama PJ Gubernur Provinsi Agus Fatoni memberikan apresiasi dan dukungan kepada Pemerintah Daerah Yapen maupun masyarkat adat yang sangat mendukung kepentingan masyarakat secara khusus bagi anak-anak bersekolah.
“kita dukung program ini dan mari terus menjaga kedamaian, mudah-mudahan pembangunan ini cepat selesai untuk di gunakan demi anak-anak Papua bisa bersekolah”.(EB)

















