Example floating
Peristiwa

Atlet Tarung Drajat Peraih Emas PON Adukan Perusda ke Polisi

882
×

Atlet Tarung Drajat Peraih Emas PON Adukan Perusda ke Polisi

Sebarkan artikel ini
Atlet Tarung Drajat Peraih Medali Emas asal Kabupaten Jayapura, pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat dan PON XX Papua, Akdamina Susana Epaa

Paraparatv.id | Sentani | Atlet Tarung Drajat Peraih Medali Emas asal Kabupaten Jayapura, pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat dan PON XX Papua, Akdamina Susana Epaa mengadukan salah satu direksi Perusahaan Daerah (Perusda) Baniyau ke Kepolisian Resor (Polres) Jayapura.

Adapun aduan yang disampaikan Akdamina ke pihak kepolisian itu adalah dugaan kasus penipuan yang dialaminya.

“Hari ini saya melaporkan Anieke Fonataba ke Polisi karena saya merasa ditipu sama dia” kata Akdamina Susana Epaa di Mapolres Jayapura, Jumat (29/09).

Dikatakannya, jalan ini terpaksa diambil oleh Akdamina karena beberapa kali dirinya mencoba berkomunikasi kepada yang bersangkutan namun tidak pernah direspon dengan baik.

Kata Akdamina, saat berkomunikasi dengan salah satu direksi di Perusda Baniyau itu yang bersangkutan selalu beralasan sedang berada di luar kota ataupun sedang sibuk.

“Tinggal putar-putar saya terus, jadi malam ini saya putar dia juga” terang Akdamina.

Aduan yang disampaikan Akdamina adalah terkait dengan reward peraih medali yang telah dijanjikan oleh Pemerintah Kabupaten Jayapura.

Reward yang janjikan adalah satu unit rumah. Namun hingga saat ini reward yang dijanjikan itu tidak kunjung diberikan.

“Belum di kasih sampai sekarang. Karena hadiah inikan disalurkan Pemkab melalui Perusda. empat atlet yang lain sudan dapat sedangkan saya dan beberapa teman lainnya belum dapat, jadi saya merasa ditipu jadi saya lapor ke polisi” ungkapnya. (Arie)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *