Example floating
Olahraga

Ketua Panpel Persipura ajak masyarakat Papua beri dukungan penuh di laga perdana

821
×

Ketua Panpel Persipura ajak masyarakat Papua beri dukungan penuh di laga perdana

Sebarkan artikel ini
Abisai Rollo

Paraparatv.id | Jayapura | Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Persipura, Abisai Rollo mengaku siap memberikan dukungan mengembalikan nama besar Persipura, ia optimis Persipura dapat kembali ke liga satu Indonesia.

“Kita panpel dengan niat dan hati yang tulus betul-betul bekerja untuk Persipura,” Katanya saat mengikuti acara Hari Olahraga Nasional, Sabtu (9/9).

Abisai mengajak masyarakat memberikan dukungan penuh bagi persipura pada pertandingan perdana di stadium Mandala Jayapura, 22 September mendatang.

“Saya berharap doa dan dukungan dari seluruh masyarakat kota Jayapura dan tanah Papua, karena Persipura merupakan ikon kita semua yang membawa nama baik Papua,” ungkapnya.

Persipura Jayapura dipastikan mengikuti kompetisi liga 2 musim 2023-2024. Saat ini persipura tengah berada di Palangkaraya untuk persiapan pertandingan menghadapi tuan rumah Kalteng Putra pada Minggu (10/9). (Redaksi).

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *