Example floating
Peristiwa

SAR Jayapura Berhasil Evakuasi 1 WNA Kanada Cidera Saat Hiking

101
×

SAR Jayapura Berhasil Evakuasi 1 WNA Kanada Cidera Saat Hiking

Sebarkan artikel ini
Tim SAR Jayapura saat Proses Evakuasi Korban Kevin Martin berusia 61 tahun di Air Terjun Pos 7 Sentani (Foto SAR Jayapura)

Paraparatv.id | Jayapura | Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kelas A Jayapura berhasil mengevakuasi satu orang Warga Negara Asing (WNA) yang terjatuh dan mengalami cedera di kawasan Air Terjun Cyclop Pos 7, Distrik Sentani Kota, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua. Sabtu 27 Desember 2025.

Kasi Operasi dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura, Marinus Ohoirat, menjelaskan pihaknya menerima laporan pada pukul 17.30 WIT dari pelapor atas nama Markoying.

“Setelah menerima laporan, tim segera melakukan pergerakan menuju lokasi kejadian dengan melibatkan unsur Basarnas, Korp Pasgat, UPC 119 Sentani, keluarga korban, serta masyarakat setempat.”jelas Kasi Operasi dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura, Marinus Ohoirat, Sabtu (27/12)

Realis yang diterima redaksi minggu 28 Desemebr 2025, Dijelaskan, korban diketahui atas nama Kevin Martin berusia 61 tahun, Warga Negara Kanada, pada pukul 10.00 WIT sedang melakukan aktivitas hiking di kawasan Air Terjun Cyclop Pos 7.

Saat hendak kembali, korban terpeleset dan mengalami cedera pada tungkai atas sehingga tidak dapat melanjutkan perjalanan pada sekitar pukul 15.45 WIT. Rekan korban kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Kantor SAR Jayapura.

Dengan kejadian ini, Tim SAR melaksanakan Prekom dan Exkom, dan melakukan persiapan personel dan peralatan, selanjutnya melaksanakan briefing sebelum bergerak menuju lokasi kejadian dengan estimasi waktu tempuh sekitar 3 jam dan perkiraan tiba di LKP pada pukul 19.50 WIT.

Tim SAR Gabungan tiba di lokasi dan langsung melakukan proses evakuasi terhadap korban. Pada pukul 02.20 WIT.

Korban berhasil dievakuasi dari lokasi kejadian menuju ambulance dan selanjutnya dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah Yowari untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut. Minggu (28/12/2025). (Redaksi)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *