Paraparatv.id | Sorong | PT PLN (Persero) menegaskan komitmennya dalam mendukung peningkatan layanan kesehatan masyarakat di wilayah Timur Indonesia. Hal ini ditunjukkan dengan suksesnya penyambungan listrik sebesar 1.110 kilo Volt Ampere (kVA) untuk mendukung operasional Rumah Sakit (RS) PKU Muhammadiyah UNIMUDA Sorong, Papua Barat Daya.
Rumah sakit ini telah dinantikan kehadirannya oleh masyarakat selama beberapa tahun terakhir dan dipastikan akan siap beroperasi dalam waktu dekat dengan ketersediaan daya listrik yang cukup. Selain itu nantinya fasilitas kesehatan ini dirancang untuk menjadi pilar utama yang mendukung proses pendidikan pada Fakultas Kedokteran UNIMUDA.
Rektor Universitas Pendidikan Muhammadiyah (UNIMUDA), Rustamadji menyampaikan apresiasi kepada PLN yang telah mendukung pasokan listrik yang nantinya akan sangat menunjang kegiatan operasional rumah sakit. Dengan sistem kelistrikan yang andal dan stabil maka akan mempermudah pelayanan yang maksimal.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada PLN atas komitmennya. Penyalaan ini menjadi fondasi penting bagi peningkatan kualitas layanan kesehatan yang kami berikan kepada masyarakat,” ujar Rustamadji.
RS PKU Muhammadiyah UNIMUDA siap mengoperasikan berbagai fasilitas utama, diantaranya yaitu ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD), ruang unit perawatan intensif (ICU), layanan poliklinik spesialis, kamar operasi dengan peralatan medis mutakhir serta penyediaan sekitar 100 tempat tidur pasien untuk rawat inap. Dengan tersedianya berbagai layanan tersebut, diharapkan masyarakat tidak lagi merasa kesulitan dalam mendapatkan pelayanan kesehatan di wilayah Aimas, Kabupaten Sorong.
General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat, Diksi Erfani Umar mengungkapkan kehadiran listrik menjadi penopang utama bagi layanan publik salah satunya rumah sakit. Kehadiran RS PKU Muhammadiyah UNIMUDA sebagai katalisator menjadi sangat penting bagi kemajuan wilayah Aimas dan sekitarnya. Oleh karena itu, PLN memastikan keandalan pasokan listrik di kawasan terpadu ini menjadi salah satu prioritas.
“Penyambungan listrik ini merupakan bentuk dukungan PLN terhadap program pemerintah dalam mempercepat infrastruktur strategis di Papua Barat Daya salah satunya pada sektor kesehatan. Setelah pembangunan gedungnya rampung, tugas kami adalah memastikan infrastruktur kelistrikannya siap 100 persen. Dengan daya 1.110 kVA yang sudah terpasang, kami menjamin keandalan energi untuk mendukung target operasional rumah sakit,” ujar Diksi. (*/Redaksi)

















