Example floating
Olahraga

Tahan Imbang Sleman, Persipura Bawa Pulang Satu Poin Penting

287
×

Tahan Imbang Sleman, Persipura Bawa Pulang Satu Poin Penting

Sebarkan artikel ini

Paraparatv.id | Jogjakarta | Persipura Jayapura berhasil mencuri satu poin berharga setelah menahan imbang tuan rumah PSS Sleman dalam lanjutan kompetisi Liga 2 Penggadaian Championsip 2025/2026 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Sabtu malam (1/11).

Laga berlangsung ketat sejak awal babak pertama. Bermain di hadapan ribuan pendukung Super Elja, tim tamu Persipura tampil disiplin dan tak gentar menghadapi tekanan tuan rumah. PSS Sleman tampil dominan di babak pertama namun sayang serangan demi serangan yang di bangun Riko Simanjuntak cs belum juga membuahkan hasil.

Persipura menunjukkan mental juara dengan mengimbangi tuan rumah PSS Sleman dengan menhan Imbang tuan rumah 0-0 hingga wasit Subro Mailisi meniup pluit panjang pertandingan usai.

Pelatih Persipura Jayapura Rahmad Darmawan mengakui pertandingan tandang di kandang Sleman tidak mudah untuk mencuri satu point penting di kandang sleman, dirinya berterimakasih kepada semua pemain Persipura yang sudah memberikan penampilan terbaik, meski kedua tim memiliki peluang tetapi cara penyelesaian akhir yang berbeda sehingga belum ada satu gol pun yang tercipta di kedua babak yang di mainkan.

” Kita memiliki peluang conget atak, tetapi hasil kedua tim memiliki peluang ideal tetapi hasil di lapangan berkata lain ” ungkap Rahmad Darmawan, sabtu, (1/11/2025).

Rahmad Darmawan enggan berpikir jauh soal persaingan di papan atas menurutnya pertandingan masih terlalu panjang sehingga dirinya bersama tim mutiara hitam fokus untuk menyelesaikan pertandingan demi pertandingan demi mengumpulkan point.

” pertandingan masih jauh,kita fokus menyelesaikan pertandingan demi pertandingan untuk menuju kesana ” Katanya.

Sementara itu, pelatih PSS Sleman Anshari Lubis mengakui timnya kehilangan momentum di dan kurang fokus untuk mencetak gol. Dirinya mengakui perlawanan yang di berikan tim tamu Persipura yang cukup membuat mereka kerepotan kami beberpa kali kehilangan peluang sehingga inilah hasil akhir yang kami dapat.

” Hasil ini cukup adil buat kedua tim karena sama-sama bermain terbuka dan menyerang ini laga terbaik ” ungkap Cost Anshari Lubis.

Selain itu ia mengakui ketangguhan pemain Persipura yang di siplin mengawal barusan belakang Persipura Jayapura.

“Kami punya banyak peluang tapi tidak bisa menyelesaikannya. Persipura bermain sangat disiplin,” ujarnya.

Dengan hasil ini, Persipura menambah koleksi poin 14 dan menggesar Persela di posisi 4 group B dan akan melakoni laga kandang menghadapi Persiku Kudus pada Macht 7 November 2025 mendatang di stadion Lukas Enembe Kampung Harapan Sentani Timur Kabupaten Jayapura.(Nesta)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *