Example floating
BERITAKABAR KOTA JAYAPURAPendidikan

Pemkot Jayapura Teken Pakta Integritas SPMB 2025: Wujudkan Penerimaan Murid Baru yang Adil dan Transparan

468
×

Pemkot Jayapura Teken Pakta Integritas SPMB 2025: Wujudkan Penerimaan Murid Baru yang Adil dan Transparan

Sebarkan artikel ini
foto bersama Balai Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Papua bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura melakukan Penandatanaganan Pakta Integritas Pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB)

Paraparatv.id | Jayapura | Balai Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Papua bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura melakukan Penandatanaganan Pakta Integritas Pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) yang berintegritas, objektif, transparan, akuntabel, berkeadilan, dan tanpa diskriminasi guna mewujudkan pendidikan bermutu untuk semua, yang berlangsung di Main hall Kantor Walikota Jayapura, Selasa (27/5).

Kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Papua, Dr. Junus Simangunsong, S. Si., M.T menyampaikan sistem penerimaan murid baru tahun 2025 di Kota Jayapura diharapkan dapat berjalan dengan baik, transparan, akuntabel, berkeadilan dan tanpa diskriminasi. Sebab SPMB ini merupakan rangkaian penerimaan murid baru yang saling berkaitan dengan layanan pendidikan yang bermutu.

“Penerimaan murid baru ini sudah diatur lebih lanjut di dalam Permendikbud Nomor 3 tahun 2025, kemudian pelaksanaannya sudah diatur juga khususnya di kota Jayapura melalui juknis atau petunjuk yang sudah ditetapkan dalam penerimaan murid baru tahun 2025,”ucap Junus

Selanjutnya Junus menambahkan, Jalur penerimaan murid baru ada empat, yang pertama ada domisili atau tempat tinggal murid, kedua prestasi, ketiga jalur afirmasi, dan keempat jalur mutasi.

Junus berharap, Masyarakat mengikuti aturan yang sudah ditetapkan sehingga pelaksanaan SPMB di kota Jayapura bisa berjalan secara objektif, transparan, akuntabel, berkeadilan dan tanpa diskriminasi.

akil Wali Kota Jayapura, dr. Ir. H. Rustan Saru. M.M, Menandatangani Fakta Integritas Pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) yang berintegritas, objektif, transparan, akuntabel, berkeadilan, dan tanpa diskriminasi

“Pada kesempatan ini secara bersama-sama kita berkomitmen tujuannya untuk menjamin memastikan supaya pelaksanaan SPMB tahun 2025 bisa berjalan dengan baik harapannya sekolah satuan pendidikan yang ada di kota jayapura ini membangun sekolah yang eksklusif, kondusif dan multiguna, supaya anak-anak kita menjadi generasi penerus, generasi yang cerdas kedepannya, sehat dan kuat,”ungkapnya

Sementara itu Wakil Wali Kota Jayapura, Dr. Ir. H. Rustan Saru, M.M., memberikan apresiasi kepada BPMP Provinsi Papua di mana Pemerintah Kota Jayapura sapakat melakukan Penandatanaganan Pakta Integritas Pelaksanaan SPMB yang berintegritas, objektif, transparan, akuntabel, berkeadilan, dan tanpa diskriminasi guna mewujudkan pendidikan bermutu. Hal ini sangat penting dilakukan agar murid mendapat pendidikan yang baik dan merata.

Penandatanaganan Pakta Integritas Pelaksanaan SPMB sejalan dengan visi dan misi Wali Kota bahwa salah satu konsentrasi Wali Kota dalam visi misi kami ada di point 5 visi Wali Kota.

“Wali Kota mempunyai visi bahwa pemerintah kota komitmen untuk mewujudkan pendidikan dasar yang merata, unggul, produktif dan akuntable. Saya harap betul ini di jalankan aturannya dan syaratnya jelas ikuti itu”ucap Rustan. (VN)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *