Example floating
Politik

Yermias Bisai : Pencuri Datang Jika Tidak Berjaga-jaga, Maka Suara Harus Dikawal Sampai Pleno KPU

332
×

Yermias Bisai : Pencuri Datang Jika Tidak Berjaga-jaga, Maka Suara Harus Dikawal Sampai Pleno KPU

Sebarkan artikel ini

Paraparatv.id | Jayapura | Calon Wakil Gubernur Papua Yeremias Bisai (YB), meminta para pemilih yang merupakan simpatisan BTM-YB, untuk tidak pulang setelah melakukan pencoblosan dalam Pemilukada Gubernur dan Wakil Gubernur Papua, tanggal 27 November 2024 mendatang.

Hal tersebut dikatakan YB, dalam orasinya saat kampanye akbar pasangan calon Gubernu dan Wakil Gubernur Papua 2024, Benhur Tomi Mano dan Yermias Bisai (BTM-YB), di lapangan Trikora Jayapura, Sabtu (23/11/2024).

Kata dia, para pendukung BTM-YB jangan pulang setelah pencoblosasn, tetapi harus mengawal suara saat perhitungan, bahkan sampai diantar ke KPU.

“Karena pencuri itu datang di saat kita tidak berjaga-jaga. Maka harus jaga dan kawal kemenangan ini sampai pleno KPU,” kata YB.

Selain itu dirinya menambahkan, jika BTM-YB bukan pemain yang baru berpikir cara menyelesaikan masalah di Papua, tetapi mereka berdua tahu semuanya karena pernah memimpin di Kota dan Kabupaten selama 2 periode.

“Jangan mengatasnamakan kepentingan negara di atas tanah Tabi dan Saireri. Karena semua aparat pemerintah bekerja untuk negara,” pungkasnya.

Lebih dari itu, Yermias Bisai menyebut, jika Pemilukada Papua bukan Pemilu agama, melainkan pesta demokrasi rakyat.

Untuk itu dirinya meminta agar politik jangan sampai menceraikan persatuan, kekeluargaan dan kebersamaan di atas tanah Papua.

Dikatakan, kendati BTM-YB adalah pasangan yang beragama Kristen, tetapi mereka Islamik. Karena kata dia, sejarah mencatat jika BTM telah membuat tempat pemakaman umum bagi umat Muslim di kota Jayapura.

“Kami dua pasangan Kristen, tetapi kami dua Islamik. Karena pak BTM telah membuat tempat pemakaman umum bagi umat Muslim di kota Jayapura. Maka agama jangan di politisir pada Pemilu kali ini,” tandasnya.(ER)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *