Example floating
BERITAHukum dan KriminalPeristiwa

Duka di Sinak, Aksi Teror Tembakan dan Pembakaran Gedung Sekolah

814
×

Duka di Sinak, Aksi Teror Tembakan dan Pembakaran Gedung Sekolah

Sebarkan artikel ini
Tampak api berkobar menghanguskan Kedung SMA di Sinak

Paraparatv.id | Jayapura | Kelompok Organisasi Papua Merdeka (OPM) kelompok Lekagak Telenggen kembali melakukan aksi teror yang serius di distrik Sinak, kabupaten Puncak, Provinsi Papua Tengah, Selasa 8 Oktober 2024.

Kali ini, aksi teror rentetan tembakan yang diarahkan ke Pos Keamanan Apkam distrik sinak, koramil dan polsek setempat.

Tidak hanya itu, bangunan Sekolah Menengah Atas (SMA) dibakar oleh kelompok pimpinan Lekagak Telenggen.

Menurut laporan yang diterima, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 17.38 WIT, dengan aksi pembakaran berlangsung pada pukul 19.25 WIT.

Diketahui, aksi ini dipicu oleh kekecewaan kelompok OPM terhadap pihak Tim Sukses terkait pembayaran denda setelah terjadinya keributan selama kegiatan Pilkada.

Kapolres Puncak, Papua, Kompol I Nyoman Punia mengutuk tindakan ini dan menyerukan masyarakat untuk tetap tenang.

“Kami sedang menyelidiki kejadian ini dan berkoordinasi dengan aparat keamanan lainnya untuk memastikan keselamatan warga,” ujarnya.

Diungkapkan, akibat kejadian ini, tidak hanya menimbulkan rasa takut di kalangan masyarakat, tetapi juga menghancurkan sarana pendidikan yang vital bagi generasi muda.

Kapolres Puncak menghimbau kepada masyarakat untuk memberikan informasi terkait aktivitas mencurigakan di wilayah mereka.

Insiden ini menambah daftar panjang kekerasan yang terjadi di wilayah tersebut, yang sering kali melibatkan kelompok bersenjata.

Masyarakat berharap agar pemerintah dapat segera mengambil langkah tegas untuk mengatasi situasi ini dan mencegah terulangnya kekerasan di masa mendatang.*(redaksi)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *