Paraparatv.id | Tiom | Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Lanny Jaya menyerahkan Jaket kepada 500 orang tukang ojek yang beroperasi di Kabupaten setempat. Penyerahan berlangsung di halaman kantor Bupati Lanny Jaya, Jumat (16/8)
Penjabat (Pj) Bupati Lanny Jaya, Alpius Yigibalom menyampaikan ucapan terimakasih atas seluruh jasa pelayanan yang lakukan oleh tukang ojek.
“Abang abang ojek hari ini sangat luar biasa karena itu kami menyerahkan 500 jaket kepada abang abang ojek yang hari ini mereka ada di wilayah Kabupaten Lanny Jaya, kami pemerintah punya hati melihat semua pergerakan yang dilakukan semenjak adik adik, abang abang ojek ambil alih ojek di daerah ini dan semenjak itu sampai dengan hari ini para tukang ojek ini mempunyai niat baik,”ucapnya
Alpius menambahkan bahwa sejauh ini tukang ojek merasa tidak diperhatikan pemerintah daerah dan tidak diberikan pembinaan.
“Waktu itu saya mengatakan bahwa sebenarnya persaingan itu sangat baik harus ada persaingan itu baru kamu sehat. Segala sesuatu ada persaingan itu baru sehat pada akhirnya juga waktu itu teman teman para tukang ojek sadar dan mengerti,”ungkapnya
Selanjutnya ia mengatakan Jujur saja bahwa di daerah ini di Papua hanya persiapkan pekerjaan satu satunya yaitu pegawai negeri kemudian mereka berusaha untuk menjadi pegawai negeri juga tidak ada ruang bagi mereka.
“Itulah yang membuat mereka ambil alih profesi sebagai tukang ojek mereka dan mereka buat kelompok kemudian mereka melayani masyarakat dengan kekuatan, tenaga, pikiran dan jiwa raga mereka serta kendaraan yang mereka punya,” Ujarnya
Alpius berharap adik adik percaya bahwa kalian adalah anak negeri bisa bekerja bisa melakukan apa saja untuk bisa menghidupkan keluarga.
“Karena itu pemerintah belum bisa berbuat sesuatu yang lebih dari adik adik pikirkan, tetapi hari ini pemerintah menyiapkan 500 jaket dan jaket hari ini terbagi habis untuk adik adik
Kalau lebih dari 500 orang maka tunggu gailiran berikut karena kami mendapat laporan awal 432 orang yang terdata,”jelasnya
Ia berpesan bahwa jaket ini di berikan untuk meindungi diri, jaket ini tidak boleh pakai sembarangan.
“Tidak boleh ada yang pakai berkeliaran ojek sampai di Wamena nantinya kami akan tarik, karena kami punya kode jaket yang ada ini terdaftar hanya ada di kabupaten Lanny Jaya tidak ada di daerah lain. Karena itu hari ini kami serahkan bagi yang ada nama yang belum ada nama tetapi kalau memaksakan mendaftarkan diri tanpa punya motor saya pikir nanti akan kita pikirkan bersama kedepan,”pesan Alpius
Pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia para tukang ojek meminta ijin ingin mengambil bagian mengikuti upacara.
Alpius juga berpesan mari sama-sama menjaga Kamtibmas dinegeri ini. “Mari kita semua saling bekerja sama menjaga Kamtibmas di Lanny Jaya, kita berharap daerah ini supaya kedepan banyak orang hebat yang bermunculan di atas tanah negeri ini. Tolong Tiom jauh dari hal hal negative tidak boleh ada orang mabuk tidak boleh ada penjual miras di atas tanah negeri ini, “pesannya
Ia juga menyampaikan bahwa dari bapak Danyon menyumbangkan 30 SIM dan Kapolres juga berkomitmen membantu membuatkan SIM bagi para tukang ojek.
Sementara itu, Ketua Komunitas Pangkalan Ojek Nelius Wenda menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Lanny Jaya yang telah memberikan perhatian.
“Kami bersyukur dan terima kasih kepada bapak Pj Bupati Kabupaten Lanny Jaya sudah perhatian kepada kami dan kami merasa bangga ini salah satu sejarah baru buat kami, kami ada 4 kelompok pangkalan. Kami bersenang hati besok memasuki Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia maka ijinkan kami untuk mengikuti upacara,”ujarnya.(VN)