Example floating
BERITAHeadline

JWW : Perlu SDM yang Mumpuni untuk Membangun Desa Tertinggal di Papua

242
×

JWW : Perlu SDM yang Mumpuni untuk Membangun Desa Tertinggal di Papua

Sebarkan artikel ini
Wakil Menteri Dalam Negeri, John Wempi Wetipo

Paraparatv.id |Jayapura | Wakil Menteri Dalam Negeri, John Wempi Wetipo mengakui bahwa hingga saat ini masih banyak desa yang tertinggal dalam pembangunan.

Kata dia, ada banyak hal yang menyebabkan desa-desa di Papua itu tertinggal.

Oleh sebab itu dia menyebut untuk menjalankan Program Penguatan Pemerintah dan Pembangunan Desa (P3PD) diperlukan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mumpuni.


Karena menurutnya P3PD ini merupakan program pemerintah dalam mendukung implementasi undang-undang Nomor 6 tahun 2014 tentang desa yang secara struktur dikawal oleh bebebrapa kementrian dan lembaga.


“Kita berharap memang dengan dana besar yang dikucurkan oleh pemerintah pusat untuk masyarakat ini bukan hanya kita harap dari bantuan Pemerintah kabupaten kota tapi dari desa-desa juga kucurkan dengan anggaran yang cukup besar”ujarnya di Hotel Asana(Wisma Atlit) Jayapura, Kamis (14/7).


Ditambahkan John Wempi Weitepo sekarang kreativitas kita untuk membangun ekonomi di desa-desa seperti apa, kembali kepada SDM karena penyelenggaraan pemerintahan di tingkat kampung itu bisa akan berjalan dengan baik apabila SDM nya baik.

“Untuk itu kalau tadi dikatakan bahwa presentasi untuk orang asli Papua (OAP) dengan non OAP sekitar 80 dan 20. Desa saja semua OAP tidak biasa kita kerjakan dengan baik”ucap pria yang akrab disapa JWW ini.

John Wempi Wetipo meminta mari kerjakan dengan hal-hal yang kecil dulu meng-hire orang supaya menjadi cerdas, baru mari jalankan agar baik, jadi tidak boleh ada orang Papua itu miskin di atas tanahnya sendiri, karena potensi besar tapi tidak jalan dikarenakan memang sdm-nya yang harus digenjot untuk lebih ditingkatkan.(SIL/AI)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *