Paraparatv.id |Jayapura| Bupati Asmat, Elisa Kambu mengungkapkan bahwa saat ini perjuangan untuk pembentukan Daerah Otonom Baru (DOB) Papua Selatan sudah menemui titik terang.
“Papua Selatan sudah Final, kira hanya tingga tunggu perudang-undanganya saja, kalau itu sudah ada maka kami di selatan sudah bisa mandiri” katanya kepada wartawan di Jayapura, Rabu (15/06).
Dia tidak menampik bahwa ada kelompok-kelompok tertentu yang menolak adanya pembentukan Papua Selatan.
“Ya memang ada, tapi itu hanya kelompok-kelompok kecil saja, karena mayoritas masyarakat di Papua Selatan sangat menginginkan ini (Pembentukan DOB Papua Selatan). Jadi tidak usah ditanggapi kalau kelompok-kelompok ini buat aksi dan sebagainya” kata Elisa.
Dia menambahkan, dengan adanya Papua Selatan nantinya rentang kendali pemerintahan pun pasti akan lebih dekat.
Dengan begitu maka pembangunan di daerah tersebut juga bisa dipastikan akan cepat terlaksana.
Dinyai soal peran DPRD dari empat kabupaten yang ada disana, Elisa menuturkan bahwa koodinasi antara lembaga legislatif itu tetap berjalan.
“Cuma kan pengguna anggaran itukan bupati, jadi semua yang menyangkut perisiapan PPS (Provinsi Papua Selatan) itu adalah hasil dari koordinasi kami kepala daerah yang ada disana, DPR hanya mengawasi”pungkasnya. (Ai)