Example floating
Peristiwa

Menuju WBK WBBM Tahun 2022 Lapas Kelas II B Serui Deklarasi Janji Kinerja

185
×

Menuju WBK WBBM Tahun 2022 Lapas Kelas II B Serui Deklarasi Janji Kinerja

Sebarkan artikel ini

Yapen | Paraparatv.id | Dalam rangka mewujudkan good governance dan clean government menuju aparatur Kementerian Hukum dan HAM yang bersih dan bebas dari KKN, serta meningkatnya pelayanan prima serta meningkatnya kapasitas dan akuntabilitas kinerja.

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Serui menggelar Deklarasi Janji Kinerja Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Penandatanganan Komitmen Zona Integritas Tahun 2022 menuju Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/ Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Tahun 2022 dengan menyusung tema “kita tingkatkan kinerja Kementetian Hukum dan HAM Semakin Pasti dan Berakhlak mendukung Program Pemulihan Ekonomi Nasional dan Reformasi Struktural”. bertempat di ruang serbaguna Lapas Klas IIB Serui. Kamis (27/1/2022).

Kasi Pembinaan dan Bimbingan Kerja Lapas Klas IIB Serui Suparlan Purba selaku Plh Kalapas Serui saat membacakan sambutan tertulis dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI menyampaikan haparan sinergi dan kolaborasi kepada Kemenkumham guna terus berjalan tak lekang oleh target yang telah ditetapkan yang mana deklarasi Janji Kinerja, bertujuan mengukuhkan komitmen seluruh Pegawai untuk bekerja sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan serta penandatanganan perjanjian kinerja, bertujuan sebagai alat kendali kinerja secara berjenjang guna memastikan seluruh sasaran dan target dapat tercapai dengan baik dan berkualitas.

“Penandatanganan komitmen zona integritas, bertujuan untuk mengimplementasikan 8 (delapan) area perubahan reformasi birokrasi dalam rangka menjaga dan merawat kinerja seluruh jajaran Kemenkumham dalam bingkai i ntegritas, sehingga Indeks RB meningkat yang ditandai dengan kualitas kuantitas WBK/WBBM meningkat” ungkap Suparlan Purba .

Pada Penandatanganan Perjanjian Kinerja Komitmen Pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM serta Pakta Integritas Tahun 2022 juga dilakukan oleh Kajari Serui Marcello Bella, Dandim 1709/Yawa Letkol Inf Prasetiyo, Ketua PN Serui diwakili Hakim Rofik Budiantono, SH, Kapolres Kepulauan Yapen diwakili Kabag Ops. AKP. Zulkifli Sinaga dan Kalapas Klas IIB Serui oleh Suparlan Purba dan beberapa pejabat di Lapas Kelas II B Serui.(HB)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *